EAS: Aplikasi Kasir Alfamart
Aplikasi kasir Alfamart, atau yang juga dikenal sebagai Point of Sale (POS), adalah sistem yang digunakan di toko-toko Alfamart untuk memproses transaksi pembelian dan pengelolaan inventaris.
1. Kebutuhan fungsional dan non fungsional Aplikasi POS Alfamart
Kebutuhan Fungsional:
- Pengelolaan produk, harga, stok, dan informasi produk lainnya
- Antarmuka kasir yang mudah digunakan untuk memasukkan barang belanjaan, mengatur jumlahnya, dan menghitung total pembayaran secara otomatis
- Selain tunai, kartu kredit, dan e-wallet, aplikasi juga dapat mendukung metode pembayaran lainnya seperti transfer bank, voucher belanja, atau pembayaran melalui sistem pembayaran digital tertentu
- Penyesuaian stok secara otomatis ketika terjadi penjualan atau pengiriman produk baru
- Memasukkan kode promosi atau diskon saat transaksi dan menghitung ulang total pembayaran secara otomatis
- Laporan analisis penjualan yang mencakup informasi tentang produk terlaris dan performa penjualan
Kebutuhan Non Fungsional:
- Penggunaan enkripsi data sebagai langkah perlindungan untuk menjaga keamanan informasi pelanggan dan transaksi yang dilakukan
- Terhubung dengan perangkat keras lain yang digunakan di toko, seperti barcode scanner, printer struk, dan terminal pembayaran
- Pembaruan aplikasi secara berkala untuk perbaikan dan peningkatan fitur
- Aplikasi harus mampu memproses transaksi dengan cepat dan akurat
- Aplikasi responsif terhadap permintaan user
2. Tahapan yang harus dilalui di dalam membangun aplikasi POS Alfamart
- Perencanaan: Merencanakan proyek dengan menyusun jadwal, anggaran, dan alokasi sumber daya yang diperlukan untuk membangun aplikasi POS Alfamart
- Analisis: Menganalisis dan mengidentifikasi kebutuhan fungsional dan non-fungsional aplikasi POS Alfamart berdasarkan tujuan dan kebutuhan bisnis yang ada
- Perencanaan dan Desain: Membuat rencana proyek yang mencakup jadwal, anggaran, sumber daya, merancang antarmuka pengguna intuitif, merancang struktur database, dan menentukan arsitektur sistem serta kebutuhan integrasi perangkat keras lainnya
- Implementasi: Mengimplementasikan aplikasi POS Alfamart di toko-toko Alfamart yang ditentukan
- Pemeliharaan dan Peningkatan: Melakukan pemeliharaan rutin untuk memastikan kinerja aplikasi POS Alfamart tetap optimal
3. Diagram Kontek dan DFD Level 1 dari aplikasi Alfamart
Diagram Kontek:
DFD Level 1:
4. Perbedaan Model Analisis dan Model Desain
Contoh jenis diagram yang umum digunakan dalam model analisis: Use Case Diagram
Contoh jenis diagram yang umum digunakan dalam model desain: Diagram Arsitektur Sistem
5. Model Analisis Aplikasi Alfamart
Logical Data Model (LDM)
Physical Data Model (PDM)
Diagram Konteks
Data Flow Diagram (DFD) Level 1
Comments
Post a Comment